Senin, 04 Februari 2013
Mengais Uang di Lampu Merah Bisa Cepet Kaya?
Sekian lama tak jumpa dengan blog ini rasanya kangen sekali...sebenarnya banyak tulisan dan ide-ide yang ingin dicurahkan ke blog ini sejak dulu namun apalah daya waktu dan tenaga yang tidak ada...hehehe
Oke deh...saya mau bagi-bagi info tentang nih, sebelumnya udah tau kan maksudnya judul diatas?
Artinya kita bisa jadi kaya, bisa dapet uang jutaan dari cuma menjadi seorang pengamen, penari ataupun pekerjaan lainnya yang dilakukan di lampu merah, dengan Catatan mereka bekerja melakukan 'Sesuatu' yang unik dan bukan cuma sekedar 'Meminta-minta'. Nah, yang saya coba ulas disini tentang orang yang kerjaannya jadi penari lampu merah...Oiya, apa yang saya tulis disini itu fakta dan saya liat dengan mata kepala saya sendiri...Jadi jangan ragukan kebenarannya hahahaha #KoqKetawa?
Nah...kira-kira model kerjaan mereka itu kayak gambar diatas itu, pastinya udah pernah liat ya...
Biasanya mereka memakai pakaian yang unik, dandanan yang menor, dan ada alat musik yang menemani tarian mereka. Berapa lama mereka menari? Tidak ada sampai satu menit. Gerakannya seperti apa? Biasa saja, tidak ada yang spesial. Hanya dengan yang seperti itu saja dalam sekali lampu merah mereka bisa mendapat uang minimal Rp 2000-3000,. Ya, jumlah tersebut memang sedikit tapi coba liat ada berapa kali lampu merah? Dalam 1 jam saja kira-kira ada 50-an lampu lalu lintas mengalami lampu merah. Nah kalo misalkan mereka disana selama 1 jam saja itu sudah dapat penghasilan sebesar 3000x50= Rp 150000...
Biasanya mereka memakai pakaian yang unik, dandanan yang menor, dan ada alat musik yang menemani tarian mereka. Berapa lama mereka menari? Tidak ada sampai satu menit. Gerakannya seperti apa? Biasa saja, tidak ada yang spesial. Hanya dengan yang seperti itu saja dalam sekali lampu merah mereka bisa mendapat uang minimal Rp 2000-3000,. Ya, jumlah tersebut memang sedikit tapi coba liat ada berapa kali lampu merah? Dalam 1 jam saja kira-kira ada 50-an lampu lalu lintas mengalami lampu merah. Nah kalo misalkan mereka disana selama 1 jam saja itu sudah dapat penghasilan sebesar 3000x50= Rp 150000...
Nah, biasanya mereka gak cuma sebentar disana...pastinya sampai berjam-jam...kalo misalkan mereka mulai dari jam 8 pagi sampe jam 3 sore berarti ada 7 jam sehari, kemudian kita kalikan 150000x7=Rp 1.050.000...
Kalo misalkan mereka rutin selama seminggu seperti itu berarti 1.050.000x7=Rp 7.350.000...Nah kalo selama sebulan rutin gitu berarti jadi 7.350.000x4= Rp 29.400.000.....WOW!!!
Kemaren waktu saya liat dari sebuah warung makan di pinggir jalan emang keliatan sih tas mereka sudah dipenuhi dengan uang dan itu bukan tas kecil...
Yah, boleh-boleh saja sih bekerja begitu, tidak ada yang menyalahkan. Cuma saya kaget aja soalnya cuma kerja begitu doang ternyata penghasilannya bisa ngalahin karyawan kantoran. Oiya, uang yang mereka dapetin itu juga masih dibagi-bagi lagi karena biasanya mereka datang secara berkelompok.
Oke, semua yang saya ucapin diatas terutama hitungannya itu cuma teori yang kebenarannya belum dapat dipastikan. Tapi yaa kira-kira seperti itulah...haha.
Langganan:
Postingan (Atom)